Monday, August 26, 2019

4 Catatan Prabowo Terkait Pemindahan Ibukota, yang Ketiga Paling Menyentuh


Prabowo Subianto menyertakan empat catatan terkait wacana pemindahan Ibukota Indonesia dari DKI Jakarta ke Kalimantan Timur.

Dikutip dari Detikcom, berikut adalah keempat catatan tersebut.

1. Pemindahan ibu kota harus didasari dengan kajian yang baik dan dapat dipertanggungjawabkan, tidak grasa-grusu, dan menjadi program jangka panjang yang dipersiapkan dengan matang.

2. Pemindahan ibu kota harus didasarkan pandangan ekonomi oppourtunity cost selain tentunya financial cost yang fondasi dasarnya ialah prioritas. Jangan sampai rencana tersebut mengabaikan masalah paling dasar lain

3. Prabowo menekankan soal kapasitas negara dalam menyelesaikan kemiskinan, pengangguran, dan kedaulatan ekonomi seperti kedaulatan pangan, kedaulatan energi dan pertahanan dan keamanan. Pokok-pokok tersebut merupakan masalah primer Indonesia sebagai bangsa dan negara.

4. Pemindahan Ibu kota, selain memperhatikan prioritas, kesenjangan ekonomi, juga harus memperhatikan dampak sosial, budaya dan politik bagi persatuan dan kesatuan NKRI, karena pemindahan Ibu kota tidak sekadar masalah ekonomi, namun ada masalah antropologis (budaya)
dan masalah geopolitik, pertahanan, keamanan, juga masalah lingkungan hidup dll.

0 comments: