Sunday, October 13, 2019

Wahai Rakyat Indonesia, Inilah Puncak Perayaan HARI PUISI INDONESIA 2019!



Puisi. Kata ini sudah diperkenalkan kepada rakyat Indonesia sejak usia dini. Dari tahun ke tahun puisi tetap eksis di jagat khatulistiwa. Ada beragam acara puisi. Salah satunya adalah perayaan hari puisi Indonesia.

Tahun ini, seperti terlansir di akun media sosial Asrizal Nur, acaranya akan digelar pada 18--20 Oktober 2019 di Graha Bakti Budaya, Taman Ismail Marzuki, Jakarta

Nah, adapun rangkaian kegiatan acaranya seperti di bawah ini.

Jumat, 18 Oktober 2019
Pukul 13.00 WIB
Seminar Nasional
Puisi di antara Tradisi dan Inovasi
Tempat PDS HB. Jassin

Sabtu, 19 Oktober 2019
Pukul 13.00--17.00 WIB
PESTA PUISI RAKYAT
Bersama Penyair dan Deklamator se-Indonesia, Peluncuran Antologi Puisi Penyair Perempuan Indonesia,
Musikalisasi puisi, dll

Pukul 19.30--23.00 WIB
PARADE PUISI
Bersama Penyair, Pejabat, dan Tokoh

Minggu, 20 Oktober 2019
Pukul 20.00 23.00 WIB
Malam Anugerah Hari Puisi Indonesia

Pidato Kebudayaan
Oleh Prof. Dr. Suminto A. Sayuti

Pembacaan Puisi:
Sutardji Calzoum Bachri, Sapardi Djoko Damono, Anis Baswedan (Gubernur DKI Jakarta), Isdianto MM (Plt. Gubernur Kepulauan Riau), Dr. Mehrdad Rakhshande (Atase Kebudayaan Iran untuk Indonesia), John Byron Estrada (Perwakilan Kedubes Colombia untuk Indonesia), Dheni Kurnia (Pemenang Sayembara Buku Antologi Puisi HPI 2018)

Peluncuran Prangko dan Penandatanganan Sampul Prangko
Lelang Prangko
Dana disumbangkan untuk Keluarga Raja Ali Haji dan Keluarga Chairil Anwar

Penayangan Profil Video Singkat Balai Pustaka dan Penandatanganan Kesepakatan Kerjasama antara Yayasan Hari Puisi dengan Balai Pustaka

Pengumuman Pemenang
Sayembara Buku Antologi Puisi HPI 2019 Oleh Abdul Hadi WM (Dewan Juri)
Penyerahan Hadiah
Oleh : Rida K Liamsi
(Ketua Pembina Yayasan Hari Puisi)
Minggu, 20 Oktober 2019
Pukul 22.00 WIB

0 comments: